Info Bola, Ajang Berita – Fabio Cannavaro Kagumi Semangat Bermain Gianluigi Buffon. Fabio Cannavaro takjub dengan semangat bermain kiper veteran Italia dan Juventus Gianluigi Buffon, yang di usia tuanya masih terus berhasrat untuk terlibat di level tertinggi sepakbola.
Fabio Cannavaro Kagumi Semangat Bermain Gianluigi Buffon
Lebih lanjut, bek peraih Ballon d'Or pada 2006 itu menilai, Buffon adalah sosok yang sensasional.
Saat ini, mantan kiper timnas Italia itu membidik rekor Roberto Mancini di ajang Coppa Italia. Buffon sejauh ini telah memenangkan lima kali ajang piala domestik itu.
Jika Juventus berhasil mengatasi Napoli di babak puncak Coppa Italia Rabu nanti, Buffon akan menyamai rekor Mancini yang pernah mengamankan enam kali titel piala domestik sepanjang berkarier.
“Anda tidak ingin menyadari bahwa itu harus berakhir [karier Buffon],” tutur Cannavaro kepada Il Corriere dello Sport.
“Akan tetapi, Gigi adalah sosok yang selalu sensasional,” sambung Cannavaro.
“Dia adalah pria yang luar biasa, bukan sekadar atlet yang luar biasa. Jadi, jika Anda merasa bahagia, maka lanjutkan [terus bermain],” tandas Cannavaro.
Cannavaro berkelakar, Buffon boleh terus bermain sesanggupnya dia. Akan tetapi, dia pun diminta untuk menyadari usianya yang kini sudah menginjak angka 42.
“Akan tetapi, jangan terlalu lama [bila masih ingin bermain], eh…” canda Cannavaro, yang kini menjabat sebagai pelatih kepala klub raksasa Tiongkok Guangzhou Evergrande.
Maurizio Sarri meraih final pertamanya bersama Juventus dan itu akan jadi trofi perdana dia di kompetisi sepakbola Italia setelah musim lalu berhasil meraih satu-satunya koleksi trofi dia, yakni gelar Liga Europa bersama Chelsea.
Juventus sendiri akan memainkan restart Serie A pada 22 Juni mendatang dengan melawat ke markas Bologna setelah kompetisi ditangguhkan sejak Maret lalu.
Bianconeri saat ini berada di puncak klasemen sementara Serie A dengan mengumpulkan 63 poin dari 26 pertandingan berlalu, unggul satu poin dari Lazio yang menguntit persis di bawahnya.