December 3, 2023
Preview Tira Persikabo Vs Persipura Jayaura 23 Juni 2019

Info Bola, Ajang Berita – Preview Tira Persikabo Vs Persipura Jayaura 23 Juni 2019. Pelatih Tira Persikabo (TR-Kabo), Rahmad Darmawan, meminta timnya tampil kolektif di Stadion Pakansari untuk menghentikan kecepatan pemain Persipura Jayapura dalam lanjutan Liga 1 2019, Minggu (23/6) sore WIB.

Preview Tira Persikabo Vs Persipura Jayaura 23 Juni 2019

Keduanya mencatat hasil kontradiktif. Dalam tiga pertandingan awal, TR Kabo masih tak terkalahkan, sedangkan Persipura menargetkan kemenangan pertamanya. Walaupun begitu, Rahmad mewaspadai kecepatan Boaz Solossa cs saat melancarkan serangan.

“Tim harus tampil kolektif, percaya diri, dan motivasi tinggi. Setidaknya sama seperti saat menghadapi Persib kemarin. Tanpa itu dilakukan, kami bakal kesulitan,” ungkap RD.

“Lantas lini yang patut diwaspadai adalah kecepatan pemain Persipura dalam melancarkan serangan. Jadi ini yang menjadi satu strong poin mereka. Kita harus benar-benar bisa menghandle situasi ini.”

RD meyakini pertandingan ini bakal berlangsung sengit, mengingat Persipura ingin mendapatkan momentum kebangkitan. Pengalamannya melatih Mutiara Hitam membuat RD cukup memiliki kewaspadaan tinggi.

“Saya butuh delapan laga untuk memperoleh momentum kemenangan pertama itu. Namun momentum itu bisa terjadi kapan pun, bisa lebih singkat atau butuh waktu. Bagi saya Persipura merupakan tim yang setiap saat bisa meledak. Apabila sudah mendapatkan ritmenya, mereka sulit dikalahkan,” ungkap RD.

Sementara itu, manajer Persipura, Luciano Leandro, mengatakan timnya sudah siap tampil untuk mencatat hasil positif, walaupun berstatus tim tamu.

“Saya rasa kami sudah siap untuk tampil bagus dan semangat agar bisa meraih hasil positif. Saya berkata pada mereka, kami datang untuk tampil bagus dan usaha lebih giat supaya bisa meraih hasil positif. Mudah-mudahan Tuhan bisa membantu dengan kerja keras kita,” jelas Luciano.

Luciano menambahkan, dia mewaspadai para pemain TR-Kabo, dan meminta timnya supaya fokus penuh sepanjang permainan.

“Kami harus waspada pada para pemain Persikabo. Mereka tampil dengan cepat dan bagus, kami respek pada mereka. Namun kami datang ke sini juga untuk memetik hasil positif,” tutupnya.

Prakiraan Susunan Pemain

TIRA Persikabo: Angga Saputra; Abduh Lestaluhu, Andy Setyo Nugroho, Khurshed Beknazarov, Rifad Marasabessy, Louis Essengue Parfait, Manahati Lestusen, Ciro Alves, Wawan Febrianto, Osas Saha, Loris Arnaud.

Persipura: Mario Londok; Ricardo Salampessy, Yustinus Pae, David Rumakiek, Andre Ribeiro Dos Santos, Ibrahim Conteh, Ronaldo Mesido, Oh Inkyun, Gunansar Mandowen, Mahamadou Samassa, Titus Bonai.

About Author