October 5, 2024
Rio Ferdinand Himbau MU Permanenkan Stats Odion Ighalo

Info Bola, Ajang Berita – Rio Ferdinand Himbau MU Permanenkan Stats Odion Ighalo. Mantan bek Manchester United, Rio Ferdinand, meminta pihak klub untuk mempermanenkan status striker Odion Ighalo (30 tahun).

Rio Ferdinand Himbau MU Permanenkan Stats Odion Ighalo

Hal itu diungkapkan Ferdinand dalam sesi tanya jawab di akun Instagram-nya, @rioferdy5, Rabu (25/3).

“Wah! Delapan pertandingan, tiga kali menjadi starter, empat gol dan satu assist. Ighalo, apakah kini Manchester United akan mempermanenkannya?” ucap Ferdinand.

“Semua orang sempat menyangsikan: ‘Apa yang dilakukan Man United dengan mendatangkan Ighalo? Apa yang terjadi? Apa yang dipikirkan Ole [Gunnar Solskjaer]?’. Saya akui saya salah satunya.”

“Ighalo bermain di Liga Tiongkok, Liga yang levelnya jauh di bawah Liga Primer Inggris, jadi bagaimana dia bisa beradaptasi dengan cepat? Apakah dia bisa disiapkan secepatnya? Kami membutuhkan pemain berpengaruh. Datang dari Tiongkok? Itu tidak mungkin.”

“Ya, dia telah membuktikan bahwa kami semua salah. Dia adalah fans Man United seumur hidupnya. Dia sepertinya ingin mengatakan ‘terima kasih' kepada Ole setiap hari untuk kesempatan yang didapatkannya ini.”

“Dia bukan seseorang yang mengatakan ‘Manchester United beruntung memiliki saya di sini’. Itulah yang saya rasa sejauh ini. Dia sangat bergembira di Man United,” pungkasnya.

Dalam klausul peminjaman Ighalo dari Shanghai Shenhua, Man United memang memiliki opsi kesepakatan permanen. Kebetulan, kontrak pemain asal Nigeria itu bakal habis di klub asal Tiongkok tersebut pada 2021.

Ighalo sebetulnya bukan nama asing di EPL. Bersama Troy Deeney, ia pernah menjadi duet mematikan di Watford pada periode 2015-2017.

About Author